NOVA.id - Baru-baru ini berita seorang anak laki-laki berusia 5 tahun menjadi korban kekerasan seksual menuai sorotan.
Anak TK ini diduga menjadi korban kekerasan seksual oleh teman sekolahnya.
Keluarga korban mengaku melihat adanya perilaku aneh dari sang anak.
Menurut pihak keluarga, korban mulai berlaku aneh seperti mudah emosi dan membangkang.
Korban juga kerap melempar barang dan menghancurkan barang-barang jika keinginannya tidak dituruti.
Padahal, korban semula merupakan sosok anak yang ceria.
Korban juga meminta ayah atau ibunya untuk berdiri di belakangnya lalu dirinya melakukan gerakan menungging.
Diketahuilah cerita korban yang ternyata diduga mendapat kekerasan seksual dari teman sekelasnya.
Upaya mencari keadilan berujung buntu.
Pihak sekolah disebut menutupi atau menyembunyikan dan membela orangtua pelaku.
Berkaca dari kasus ini, menurut Dosen Psikolog Unair, Dr. Ike Herdiana dalam laman Unair mengungkap ada beberapa cara untuk mengetahui anak menjadi korban kekerasan seksual.
Cara mengetahui anak jadi korban kekerasan seksual
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
KOMENTAR