2. Hampers Snack Lengkap Kartika Sari
Hampers ini berisi beragam jenis snack dan kue kering dari Kartika Sari, di antaranya bagelen, soes kering, almond cookies, toast bread, dan chocolate stick.
Sahabat Nova dapat memilih varian isi dan ukuran yang sesuai dengan preferensi. Untuk hampers snack dalam kemasan kaleng (can), misalnya, dapat diperoleh dengan harga mulai Rp 125.000 berisi tiga kaleng snack.
Selain itu, tersedia juga hampers snack dalam tiga ukuran, yaitu 3s, 4s, dan 5s. Ukuran 3s dibanderol dengan harga mulai Rp 165.000, ukuran 4s seharga mulai Rp 225.000, dan yang paling besar adalah ukuran 5s dengan harga mulai dari Rp 270.000.
3. Hampers Platinum Kue Kering Kartika Sari
Hampers Platinum berisi kombinasi produk snack favorit dari Kartika Sari, di antaranya nastar, bagelen, kastengel, dan domino.
Tersedia Hampers Platinum A yang dibalut dengan kemasan kotak berwarna hijau yang elegan seharga Rp 585.000. Selain itu, ada juga Hampers Platinum B yang hadir dengan kemasan berwarna merah marun yang mewah dan dijual dengan harga Rp 485.000.
4. Parcel Lebaran Kartika Sari
Selanjutnya, jika ingin mengirim hampers dalam ukuran besar, Sahabat Nova dapat memilih paket Parcel Lebaran 2024 dari Kartika Sari.
Paket ini terdiri dari berbagai jenis kue kering khas Kartika Sari, mulai dari nastar, kaasstengels, cinnamon stick, lidah kucing hingga chocolate kacang mede. Seluruh produk dijamin fresh sehingga memiliki ketahanan hingga 3 bulan di suhu ruang.
Dengan tampilan mewah dan isian yang melimpah, harga Parcel Lebaran Kartika Sari juga relatif terjangkau, yakni mulai dari Rp 595.000.
Itulah rekomendasi hampers Lebaran dari Kartika Sari. Sahabat Nova bisa menemukan hampers lainnya secara langsung di toko Kartika Sari Bandung. Sahabat Nova juga bisa membelinya melalui toko resmi Kartika Sari di platform e-commerce kesayangan Anda.
Apabila membeli hampers secara online di e-commerce atau situs web Kartika Sari, Sahabat Nova akan mendapatkan bonus kartu ucapan, ekstra diskon, dan gratis ongkos kirim (ongkir).
Ikuti akun resmi Kartika Sari di Instagram @kartikasaribakery dan TikTok @kartikasaribakery agar tidak ketinggalan informasi seputar produk dan promo yang menarik. Jadikan momen Lebaran lebih baik bersama #HampersKartikaSari.
Penulis | : | Yussy Maulia |
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR