Baca berita tanpa iklan. Gabung Nova.id+

Ketika tiba di Hotel Carlyle, Kate tampil memukau mengenakan mantel berbahan tweed boucle "Marina" lansiran label khusus busana hamil, Seraphine. Kate mengawinkan mantel tersebut bersama clutch "Muse" berbahan suede dari Stuart Weitzman. Sekedar mengingatkan, mantel ini telah dikenakan sebelumnya sebanyak dua kali.

Pagi harinya, mantel hitam goat "Washington" yang dihias sarung tangan beraksen pita lansiran Cornelia James serta clutch berbahan suede rancangan rumah mode Mulberry sengaja dipilih Kate saat mengunjungi Harlem Northside Center for Child Development.

Sore harinya, bersama Pangeran William, Kate hadir di Barclays Center untuk menyaksikan pertandingan basket dengan bawahan jins hitam model skinny serta mantel abu-abu beraksen metalik "Betina" rancangan Tory Burch di atas alas kaki berhak tinggi 4 inch milik Stuart Weitzman.

Semburat warna fuchsia yang menyolok muncul dalam balutan mantel berbahan wol, sutra, dan crepe keluaran Mulberry yang dikenakan Kate untuk berkunjung ke 9/11 Memorial and Museum. Kemudian gaun malam berpalet midnight blue rancangan desainer Inggris Jenny Packham dipilih untuk menyempurnakan acara makan malam di Metropolitan Museum of Art. Gaun ini pun sudah pernah dikenakannya dua kali, yaitu pada Oktober 2013 dalam jamuan makan di Kensington Palace, dan Februari 2014 di National Portrait Gallery, London.

Ridho Nugroho

FOTO-FOTO: Vogue / NYpost / E!Online / CBS


Halaman Sebelumnya




PROMOTED CONTENT

REKOMENDASI HARI INI

Hindari 4 Kesalahan Saat Menyiram Ini, Tanaman Bisa Layu dan Mati

Penulis : nova.id
Editor : nova.id

KOMENTAR

Tag Popular

#wina Widodo

#eeng Wiratmaja

#athina Papadimitriou

#dhini Aminarti Hamil

#enrico Tambunan

#fibroadenoma Mammae

#tabloid Nova Terbaru

#lebaran 2024

#mudik Gratis

#tiket Mudik Gratis