TabloidNova.com - Dunia ini rasanya tidak adil! Ada yang berat badannya mudah sekali naik hanya dengan makan cokelat, dan mereka yang tubuhnya tetap langsing meskipun porsi makannya sangat banyak. Termasuk kelompok manakah Anda?
Sebetulnya ada empat cara mudah menurunkan berat badan sekaligus agar tubuh tetap langsing:
Pertama, konsumsi makanan dengan cara yang bijak. Maksudnya makan kue yang lezat sah-sah saja, karena bisa jadi menyenangkan dan enak. Namun, jangan terlalu sering dan berlebihan.
Kedua, ketika makan di luar bersama teman, pastikan Anda yang paling banyak bicara. Kenapa? Karena dengan begitu, Anda akan makan sangat lambat dan otomatis akan makan lebih sedikit. Jadi, tubuh tetap langsing.
Ketiga, makanan rendah lemak dan kalori kedengarannya sangat bagus untuk menjaga berat badan (secara teori). Namun pada dasarnya jenis makanan ini mengalami proses yang berat, dan hasilnya justru mengandung tinggi karbohidrat. Karbohidrat akan menjadi gula di dalam tubuh, dan memberi kontribusi yang besar untuk menambah berat badan. Jadi, tidak perlu memilah makanan rendah lemak atau kalori.
Keempat, tidur yang cukup. Untuk mempertahankan berat badan ideal, merujuk pada studi yang diterbitkan jurnal Sleep, salah satunya dengan tidur yang cukup.
Begitulah cara mudah menurunkan berat badan atau agar tubuh tetap langsing. Tidak ada salahnya Anda menerapkannya dari sekarang.
Rahman Indra/Huffington Post
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR