Yang pasti, saat para peserta didaulat mengikuti yoga tawa dipandu olehDewi Juniarti, suasana Balai Sudirman makin semarak. Dewi membagi info penting mengenai manfaat positif tertawa.
"Menurut penelitan, tertawa sebanyak 300 hingga 400 kali setiap hari membuat hidup lebih bahagia. Manfaat positif tertawa juga di antaranya membawa banyak efek positif untuk kesehatan, mulai dari melancarkan peredaran darah sampai kesehatan jantung," kata Dewi di depan peserta.
Usai menjelaskan manfaat terapi tertawa, Dewi bersama tim langsung mengajak para peserta berdiri dan melakukan pemanasan agar badan lebih relaks. Selama beberapa menit, Dewi dan tim juga membuat peserta NID tidak malu-malu menggoyangkan badan dan mengeksplor gerakan ringan.
Setelah itu, para peserta juga diajak untuk mencoba terapi tertawa selama beberapa menit. Beberapa peserta dengan penuh semangat mencoba dan terlihat sangat menikmati. Para peserta juga diajak menggoyangkan badan agar tubuh sehat dan lebih bahagia dengan iringan lagu Happy milik Pharrel William.
Ingin tahu bagaimana cara melakukan yoga tawa? Berikut 5 tips melakukan yoga tawa yang bisa Anda coba di rumah.
1. Pilihlah waktu yang tepat, yaitu pagi hari atau saat santai.
2. Lakukan dengan perut kosong. Beri jarak minimal 2 jam sampai 4jam setelah Anda makan.
3. Tertawa dari perut. Cobalah tertawa dari perut dengan suara "HA..HA..HA.." sambil pegang dan rasakan bergetar.
4. Kombinasikan dengan tepuk tangan, keluarkan suara"HA..HA..HA.." dengan berirama sambil tepuk tangan.
5. Sambil menutup mata, tepuk tangan dan tertawa"HA..HA..HA..". Bayangkan hal-hal lucu dan tertawalah bebas. Mudah, bukan?
Swita Amallia
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR