TabloidNova.com - Ruangan rumah Anda nampak membosankan akhir-akhir ini? Mungkin saatnya Anda memperbarui ruangan tersebut agar tak cepat bosan dan membuat Anda betah berlama-lama di rumah.
Pilih Tema Warna
Ruangan bertema warna sangat penting dalam sebuah dekorasi ruangan. Warna bisa memberikan efek relaksasi sekaligus mengundang inspirasi. Nuansa warna netral dan hangat akan menciptakan kesan bersih dan klasik. Agar terkesan berbeda, letakkan beberapa barang kontras seperti bantal sofa, atau karpet dengan warna lebih terang atau gelap, dibanding ruangan sekelilingnya.
Tirai Baru
Jika mengganti furniture terlalu mahal, Anda bisa menyiasatinya dengan mengganti tirai atau gorden baru. Pilih tirai berwarna terang atau bermotif yang akan menyulap sisi jendela ruangan menjadi pusat perhatian tanpa terlihat berlebihan.
Lampu Model Terkini
Jika ruangan Anda sudah dilengkapi dengan model terkini, tambahkan beberapa buah lampu hias berukuran mini atau sedang dan chandeliers yang secara instan akan memperindah ruangan. Tepat meletakkan lampu sangat berpengaruh terhadap efek pencahayaan di seluruh ruangan.
Bunga Segar
Nuansa segar sekaligus harum bisa Anda dapatkan dengan menaruh sebuah pot bunga transparan yang berisi air dan seikat bunga segar. Gunakan warna kontras yang pop antara bunga, pot dan meja. Sekejap ruangan akan terlihat berbeda.
Artwork
Ruangan Anda terlalu klasik dan terkesan kuno? Saatnya memasang artwork seperti lukisan kanvas besar berwarna cerah di sisi dinding tengah ruangan.
Ranjang Baru
Sentuhan linen dapat mengubah nuansa kamar tidur terkesan baru. Pilih seperangkat sprei, selimut, dan bedcover yang berwarna cerah dan bermotif unik. Mau tampilan lain? Atur kembali posisi ranjang dan berbagai furnitur yang ada dengan sudut ruangan. Dijamin hal ini akan membuat Anda betah berada di kamat tidur.
Dekorasi Unik
Sebelum menambahkan atau mengganti dekorasi lain, mulailah membersihkan dahulu semua barang yang ada di ruangan tersebut. Ciptakan dekorasi mini menggunakan rak unik yang bertumpuk dan bersusun, lalu tambahkan pernak-pernik seperti pot, keramik, atau frame foto beragam bentuk dan warna.
Ridho Nugroho / CasaSugar
KOMENTAR