Dr. Helis Ong dari Oya Body Shaping Clinics memaparkan, treatment ini bermanfaat untuk mengencangkan kulit wajah, menghilangkan kerutan, menajamkan bentuk rahang, mengurangi problem di bagian bawah dagu serta lemak berlebih yang ada di sekitar leher.
Maka, kulit leher dan dagu kencang pun bukan semata angan-angan.
(Baca juga - 7 Cara Meremajakan Kulit Sekitar Leher)
Treatment ini dapat dilakukan kapan pun karena tanpa jarum suntik, pembedahan, atau efek samping lainnya.
Dengan menggunakan krim khusus, timbunan lemak di area mata, pipi, rahang, dan leher pun bisa dihilangkan.
Krim akan bekerja secara aktif dengan reseptor pembakar lemak yang berada di bawah lapisan kulit.
Lemak yang terurai kemudian dilepaskan dari tubuh secara alami dan aman.
Lantas berapa lama waktu yang diperlukan untuk melakukan treatment ini?
(Baca juga - Biomedical Treatment: Makanan Sebagai Obat)
"Hanya sekitar 1 jam, dan hasilnya akan bisa berlangsung hingga berbulan-bulan.
"Hal ini dikarenakan, krim terus bekerja di lapisan bawah kulit tanpa mengganggu jaringan lain di sekitarnya."
Kelebihan lainnya, karena treatment ini tanpa pembedahan, setelahnya seseorang tidak membutuhkan perawatan khusus sehingga bisa terus beraktivitas seperti biasa.
KOMENTAR