Padahal Anda bisa enjoy selama liburan dan tetap bisa menjaga berat badan Anda. Berikut beberapa tips yang bisa Anda lakukan selama liburan.
Makan Karbohidrat Sebelum Jam 12
Banyak pakar yang menyarankan untuk mengurangi berat tubuh harus memotong karbohidrat sepenuhnya. Tentu hal itu bukan sesuatu yang mudah.
Nah, saran yang bisa Anda coba adalah mengkonsumisi karbohidrat sebelum jam 12 siang. Artinya, sarapan adalah waktu yang tepat untuk carboloading (makan berkarbohidrat, Red). Harapannya, karbohidrat bisa dibakar menjadi energi ketika Anda melkukan kegiatan hingga malam hari.
Vegetarian Sebelum Dinner
Ketika Anda mengurangi minum susu dan daging setiap makan, Anda sudah mengurangi jumlah kalori dan lemak. Nah, jika Anda ingin makan malam, ada yang harus Anda lakukan agar asupan yang masuk tidak berlebihan.
Mark Bittman, seorang pakar nutrisi menyarankan agar sebelum dinner, Anda vegetarian. Artinya Anda sarapan dan makan siang dengan sayur dan buah-buahan.
Dengan demikian, Anda tetap bisa bersenang-senang saat dinner, tanpa harus khawatir berat badan bertambah,.
Patuhi Aturan 80/20
Selama liburan, Anda harus mengikuti aturan makanan 80/20. Apa artinya? Anda apa yang Anda konsumsi 80 persen adalah makanan sehat dan 20 persen makanan yang sesuai kesukaan Anda.
Nah, Anda siap?
Krisna
KOMENTAR