Bahan:
50 g mentega tawar
350 g dark cooking chocolate, lelehkan
75 g gula pasir
75 g tepung terigu protein sedang
25 g cokelat bubuk
10 g susu bubuk
¼ sdt baking powder
125 ml krim kental
15 g almond slice untuk taburan
Cara Membuat:
1. Panaskan krim kental, masukkan dark cooking chocolate. Aduk sampai cokelat larut. Sisihkan.
2. Ayak tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, dan baking powder. Sisihkan.
3. Kocok mentega tawar dan gula pasir selama 5 menit hingga lembut.
4. Tambahkan campuran tepung terigu bergantian dengan cokelat sambil dikocok rata.
5. Tuang ke dalam loyang ukuran 30x10x4 cm yang sudah diolesi margarin dan dialasi kertas roti. Taburkan almond slice.
6. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celcius selama 30 menit atau sampai matang. Angkat. Dinginkan. Simpan dalam freezer. Sajikan dingin.
24 buah 75 menit
Resep: Danny Setyotamtomo | Uji Dapur: Tim dapur Sedap Saji | Penata saji: Naomi Dwipurnomo | Foto: Agustua Fajarmon
KOMENTAR