Bahan:
2 bh tempe bentuk
tabung, iris tipis
Minyak untuk menggoreng
Air Rendaman: (aduk rata)
200 ml air
1 sdt garam
2 sdm air kapur sirih
1 sdt ketumbar bubuk
2 sdt bawang putih
bubuk
Bumbu:
2 sdm minyak
2 siung bawang putih, cincang halus
2 bh bawang merah, cincang halus
250 ml saus manis pedas Thai
75 ml saus sambal
1 sdt gula pasir
1 sdm cuka
Cara Membuat:
1. Rendam tempe dalam campuran rendaman selama 15 menit. Angkat. Tiriskan.
2. Goreng tempe hingga berwarna kuning kecokelatan dan garing. Angkat. Tiriskan. Sisihkan.
3. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum. Masukkan saus manis pedas, saus sambal, dan gula pasir. Aduk rata.
4. Tambahkan cuka, aduk rata hingga agak kental. Angkat. Diamkan hingga agak dingin.
5. Olesi permukaan keripik tempe dengan saus. Atur keripik di atas loyang datar ukuran 30x30x3 cm.
6. Panggang dalam oven panas suhu 180° C selama 15 menit atau hingga saus agak kering. Angkat. Dinginkan.
7. Simpan dalam stoples.
450 gram 55 menit
Resep, Uji Dapur, Penata Saji: T, Firta Hapsari, Foto: Adrianus Adrianto / NOVA
KOMENTAR