Bahan:
2 sdm minyak
5 bh ampela, potong
3 bagian, kerat atasnya
200 ml air
200 g labu siam, potong korek api
6 bh mata petai, potong 2 bagian
1 sdt kecap manis
1 sdt garam
½ sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
Bumbu Iris:
3 siung bawang putih, iris tipis
5 bh bawang merah, iris tipis
1 lbr daun salam
2 cm lengkuas memarkan
2 bh cabai merah, iris tipis serong
Cara Membuat:
1. Panaskan minyak, tumis semua bumbu iris hingga harum. Masukkan ampela dan air, masak sampai ampela matang.
2. Masukkan labu siam, petai, dan bumbu. Masak sampai semua bahan matang.
3. Angkat dan sajikan selagi hangat.
4 porsi 30 menit
Tips: Supaya labu siam tidak bergetah, belah dua labu siam, dan usap-usap sampai getahnya keluar. Setelah itu, kupas dan rendam di air bersih.
Resep: Nuraini W. Uji Dapur: Yulia . Penata Saji: Popy Fitria . Foto: Eng Naftali/Nova
KOMENTAR