Bahan:
150 gr kacang hijau, rendam semalam
100 gr mentimun
5 btg daun kemangi
250 gr kelapa setengah tua
5 sdm air masak
2 sdm wijen putih dan hitam, sangrai
Bumbu Halus:
3 bh cabai merah
3 bh cabai rawit merah
4 cm kencur
3 lbr daun jeruk
1 sdt terasi goreng
2 sdt gula merah
1 sdt garam
Cara Membuat:
1. Rebus kacang hijau hingga lunak, angkat, dan tiriskan.
2. Cincang mentimun, petik daun kemangi, dan kupas kulit ari kelapa lalu parut memanjang atau serut halus.
3. Campur bumbu halus, kelapa parut, dan air masak. Tambahkan kacang hijau, mentimun, kemangi, dan wijen. Aduk hingga rata.
4. Sajikan segera, agar hidangan tidak berair.
Untuk 4 Porsi
Tips:
- Agar rambut sehat dan lebat, tubuh memerlukan antioksidan (vitamin C, vitamin E, lemak sehat Omega-3, betakaroten).
- Vitamin B-kompleks merangsang pertumbuhan rambut dan menjaga kesehatan rambut. Sumbernya antara lain polong-polongan dan beras merah.
- Kupas kulit kelapa dengan parutan keju.
Resep: Wied Harry Apriadji, pakar gizi dan kuliner sehat alami | Penyusun: Nuraini W | Penata Saji: T. Firta Hapsari | Foto: Ahmad Fadilah
KOMENTAR