Sedianya yang hadir di acara itu adalah istrinya yang cantik, Kate Middleton. Sayang, lantaran Kate sedang mengalami Hyperemesis Gravidarum yang biasa diderita oleh ibu hamil di usia kehamilan trimester pertama, sehingga William lah yang menggantikannya.
Selama berkunjung ke Malta, saat bertemu ratusan warga Malta di hari pertama sesampainya di sana, William sempat berseloroh , "I'm sorry, Anda harus bertemu saya, padahal berharap bertemu Chaterine, ya?" William juga menyampaikan permintaan maaf sang istri yang berhalangan hadir. "Istri saya sangat kecewa karena tak bisa hadir."
Ketika seorang warga bertanya bagaimana kondisi Kate, sambil tersenyum William menjawab, "She's so-so." Mungkin maksudnya masih harus beristirahat demi menyembuhkan keluhan mual dan muntah yang dideritanya, setelah mengumumkan kehamilan keduanya kepada publik.
Dengan ramah, William kembali berseloroh kepada sang penanya yang ingin tahu kabar terbaru tentang anaknya itu. "Anda bisa datang kapan-kapan ke rumah kami dan membantu kami menjaga George. Ha ha ha.." Warga Malta yang berdiri dekat sang pangeran pun kontan ikut tertawa mendengar gurauannya itu.
Selama William menjalankan tugasnya di akhir pekan di Malta, Kate tentu saja beristirahat di istana bersama si kecil George. Kendati Kate dikabarkan sangat ingin menjalani tugas perjalanan pertamanya seorang diri ke Malta, namun dokter yang menanganinya menyarankan agar Kate beristirahat saja dulu sementara.
Dan tampaknya keputusan Kate untuk tinggal di rumah dan menemani George adalah benar. Sebab kepada warga Malta, William juga kembali melempar gurauan bahwa saat ini rumah yang mereka tinggali saat ini, San Anton Palace, sudah berubah dekorasinya akibat diacak-acak oleh George yang sedang senang bermain dan aktif.
"Warga Malta tampaknya akan kewalahan melihat begitu aktifnya George. Apalagi banyak tempat dan barang-barang yang sangat indah ada di sini. Wah, bisa rusak semua," gurau sang pangeran lagi sambil mengembangkan senyum ramahnya kepada khalayak yang kembali tertawa mendengar ceritanya tentang si kecil.
Selama di Malta, William bertemu Presiden Malta, mengunjungi sekaligus melakukan pelayanan di St. John's Cathedral, serta menikmati pemandangan laut saat melakukan tur perahu di Grand Harbour. Dan tampaknya kelak William harus mengajak serta Kate dan si kecil George, serta calon adiknya berlibur bersama di Malta.
Intan Y. Septiani/Tabloidnova.com
Sumber: eonline
KOMENTAR