"Rina Nose dan Ridwan Feberani Anwar (Foto: Okki) "
Komedian Rina Nose melangsungkan pernikahannya dengan seorang broadcaster, Ridwan Feberani Anwar. Pernikahan itu digelar di pulau dewata, Bali, di tanggal cantik, 12-12-2012. Lantas, mengapa pernikahan Rina terkesan diam-diam? "Bukannya enggak undang. Enggak diam-diam juga kok. Ngomong, tapi enggak bikin undangan khusus, yang mau datang silakan," tandas Rina, Rabu (2/1) malam. Setelah resmi dinikahi oleh pria yang usianya satu tahun lebih muda itu, Rina mengaku bersyukur. Rina bahagia akhirnya bisa melanjutkan hubungan ke jenjang pernikahan. "Alhamdulillah, puji syukur, kenikmatannya semua. Pokoknya something," ujar jebolan ajang pencarian bakat komedi API itu. Pasca menikah, Rina dan Ridwan belum menyiapkan waktu untuk berbulan madu. Sebaliknya, mereka memilih untuk lanjut bekerja. Apalagi, sederet tugas sudah menanti setelah mereka resmi menjadi suami istri. "Kita tunda dulu yang itu (bulan madu). Sepakat ingin produksi kerjaan bareng. Kenapa ditunda, sebenarnya bukan karena kejar setoran, tapi mumpung ada kerjaan yang bisa bareng," jelas Ridwan. Okki
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR