Angelina Sondakh Ngomong Politik Seperti Membuka Luka Lama yang Sudah Kering
nova.id
Angelina Sondakh Ngomong Politik Seperti Membuka Luka Lama yang Sudah Kering
"Angelina Sondakh (Foto: Okki) "
"Saya enggak mau bicara masa lalu, apalagi politik, seperti membuka luka yang sudah dijahit. Kalau ngomongin itu seperti membuka luka yang sudah kering," begitu ucapan yang keluar dari mulut Angie usai dituntut 12 tahun penjara dalam sidang di Pengadilan Tipikor, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (20/12). Angie masuk ke dunia politik sejak tahun 2004. Namun kini nasib menggiringnya ke penjara. "Saya kan berkarier dari tahun 2004. Ketika bicara kasus ini, apa yang saya capai sebelum berpolitik harus dilapangkan, itu masa lalu saya," tukas Angie. Kapok berkecimpung di dunia politik, Angie berjanji akan lebih banyak menghabiskan waktunya untuk keluarga dan anak-anaknya jika nanti bebas. "Saya merasa tak ada keinginan lagi selain mengurus anak dan orangtua, saya ingin meluangkan waktu. Sebelum saya berkasus, waktu saya 70 persen untuk partai dan 30 persen untuk anak. Setelah kena kasus, mereka yang saya berikan waktu 30 persen, malah beri waktu 100 persen buat saya," pungkas Angie. Okki
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
5 Tips Belanja Bulanan Hemat, Nggak Takut Harga Minyak Goreng Naik!
KOMENTAR