Padahal, tak ada yang salah dengan kata tersebut, dan tak salah pula bila kita ingin menerapkan kedisiplinan untuk anak kita.
Banyak orangtua yang lekas merasa kasihan ketika anaknya sedang kesusahan atau berusaha keras mengerjakan sesuatu, lantas membantunya.
Padahal, memberi waktu bagi anak untuk menyelesaikan masalah atau pekerjaannya sendiri merupakan modal awal anak untuk belajar dewasa, lho.
(Baca juga : Hati-hati, Beda Pola Asuh Bikin Anak Susah Kontrol Diri!)
Bila anak menemukan hal-hal yang membingungkan mereka, maka kita tentunya akan menjelaskannya hingga mereka paham.
Namun, bukan berarti kita harus menjelaskannya dengan penjabaran yang panjang.
Usahakan beri jawaban pada anak dengan penjelasan yang lebih mudah dipahami.
Penulis | : | Dionysia Mayang |
Editor | : | nova.id |
KOMENTAR