Nova.id - Tak terasa usia pernikahan Ben Kasyafani dan istrinya, Nesyana Ayu Nabila sudah berjalan setahun, sejak menikah akhir Juli 2016.
Memperingati perayaan setahun pernikahannya, istri Ben Kasyafani yang akrab disapa Ines itu mengunggah video singkat yang merangkum perjalanan kisah cinta mereka.
Bukan cuma soal mereka berdua, tetapi Ines juga memasukkan momen kebersamaannya dengan Sienna.
Selain video, yang menarik lainnya yakni keterangan foto Ines yang membuat netizen ikut terbawa perasaan.
Baca juga: Istri Terkejut Ben Kasyafani Ternyata Judes Setelah Menikah
Ines mencurahkan isi hatinya dan beberapa fakta mengejutkan yang terjadi di rumahtangganya bersama Ben Kasyafani setahun terakhir.
Bahkan Ines juga menuliskan keseruannya berpacaran dengan Ben setelah menikah.
Maklum, pasangan ini menjalani proses taaruf sebelum akhirnya resmi menjadi suami istri.
Berikut curahan hati istri Ben Kasyafani yang belum pernah diungkapkan sebelumnya ke publik seperti dikutip Nova dari akun Instagram pribadi @nesyanabila:
"Cerita yang ga pernah di ceritain: Kl dijadiin judul lagu mungkin "never felt this way about lovin' - brian mcknight" paling cocok, mungkin kl versinya aku lagunya cocok karena dia satu2nya orang yang bikin aku doa tiap hari ya Alloh tumbuhkanlah rasa cinta di hatiku utk doi.
Bersyukurlah para pasangan yang dari awal sudah menemukan chemistry butterfly dll whatever ituuu, beda dari kisah cinta kita dengan pasangan2 sebelumnya, karena kita berdua susah ketemunya asli.
Bener2 bukan kisah cinta yang berbunga2 tapi kisah perjuangan mencari rasa cinta itu sendiri apa, kita berdua punya alasan masing2 mengapa akhirnya setahun yang lalu melaksanakan ijab kabul.
Penulis | : | Firli Athiah Nabila |
Editor | : | nova.id |
KOMENTAR