Nova.id - Benarkah jarang melakukan hubungan seksual membuat Miss V kembali sempit?
Sebaliknya, perempuan yang sering melakukan hubungan seksual, sebabkan Miss V-nya akan cepat melonggar?
Tentu tidak, seperti yang dilansir Nova.id dari womenshealthmag.com, seorang spesialis kesehatan bernama Jennifer Wider, M.D berpendapat bahwa kedua hal tersebut adalah kesalahpahaman.
Baca juga: Terungkap! 5 Bentuk Vagina yang Disukai Para Pria
Hingga saat ini belum ada jawaban pasti apakah ukuran Miss V dapat berpengaruh kepada kepuasan seksual.
Selain itu, belum banyak penelitian yang dilakukan sehubungan dengan masalah tersebut.
Namun faktanya bahwa Miss V bersifat elastis, ya itu benar.
Ketika berkontraksi, Miss V akan kembali ke bentuk semula baik itu setelah melakukan hubungan seksual ataupun melahirkan.
Baca juga: 4 Posisi Bercinta yang Nikmat Untuk Berbagai Ukuran Penis
Beberapa penelitian membuktikan bahwa otot pada Miss V pasca melahirkan akan kembali seperti sebelumnya usai melewati fase pemulihan selama kurang lebih enam bulan lamanya.
Lalu, kapankah elastisitas Miss V kita akan berubah?
Jawabannya adalah ketika kita mulai memasuki usia menopause.
"Seiring bertambahnya usia wanita, kadar hormon mereka akan turun, yang berarti dinding vagina (Miss V) akan menipis dan menjadi kurang elastis, sehingga otot menjadi lebih longgar," kata Wider.
Baca juga: 6 Kondisi Vagina dan Cara Merawatnya, Perempuan Wajib Tahu Nih!
Meski begitu, janganlah Anda bersedih.
Pasalnya otot pada Miss V masih bisa diperbaiki dengan latihan senam Kegel, tak peduli berapapun umur Anda.
So, kesimpulannya adalah, jika Anda merasa bahwa Miss V sangatlah sempit ketika berhubungan intim, bukan berarti Miss V Anda dalam keadaan kering.
Jangan lupa cobalah berbagai trik foreplay yang bisa membantu Anda bersenang-senang dengan suami di atas ranjang nanti malam! (*)
Baca juga: 5 Gaya Foreplay yang Bisa Bikin Suami 'Minta Nambah', Nomor 5 Paling Hot
KOMENTAR