Nova.id – Tidak dapat dipungkiri mengonsumsi makanan yang mengandung gula merupakan salah satu favorit semua orang.
Padahal, mengonsumsi makanan dengan kandungan gula yang terlalu banyak tidak baik untuk kesehatan, lho!
Baca juga: Suka Konsumsi Gula? Waspada, Wajah Cepat Menua!
Hal ini tidak hanya berpengaruh pada kesehatan tubuh tetapi juga mempengaruhi penampilan kita sehari-hari.
Normalnya, mengonsumsi gula sebaiknya sebanyak enam sendok makan per hari.
Baca juga: Yang Harus Diperhatikan Sebelum Memberi Gadget pada si Kecil
Dilansir dari Brightside, berikut yang akan terjadi pada tubuh apabila kita mulai mengurangi konsumsi gula.
Setelah dua hari tidak mengonsumsi gula
Setelah dua hari tidak mengonsumsi gula, mood yang naik turun tidak akan muncul kembali.
Baca juga: Mam dan Dad Punya Pola Asuh Berbeda untuk Si Kecil? Simak Tips Berikut
Kinerja pencernaan kita juga akan kembali normal. Tubuh akan mulai mencerna makanan dengan baik.
Satu minggu tanpa gula
Setelah satu minggu tidak mengonsumsi gula, kita akan merasa bahwa kekuatan dan energi dalam tubuh meningkat.
Baca juga: Ini 4 Cara Mengatakan "Tidak" pada Anak
Kualitas tidur pun akan menjadi lebih baik dan hal ini akan membuat kita lebih mudah untuk bangun tidur.
10 hari tanpa gula
Tidak mengonsumsi gula selama 10 hari akan membuat tekanan darah kembali ke posisi normal.
Baca juga: 6 Cara Ampuh untuk Membesarkan Anak Agar Pintar
Masalah kolesterol pun berangsur-angsur akan berkurang.
Sebulan tanpa gula
Satu bulan tidak mengonsumsi gula akan berdampak pada kulit.
Kondisi kulit kita akan berubah menjadi lebih baik.
Baca juga: Begini Cara Mengasuh Anak Pemalu Agar Tidak Minder dalam Pergaulan
Selain itu, indra penciuman kita pun akan menjadi lebih peka dan lebih baik.
Satu tahun tanpa gula
Tidak mengonsumsi gula selama satu tahun akan membuat kita lebih kuat dan lebih berenergi.
Baca juga: Terkait Pola Asuh, Mengapa Orangtua Saling Bersaing?
Berat badan kita juga akan menurun banyak, lho!
Selain itu, kekuatan imun kita pun akan kembali normal.
Setelah lima tahun tidak mengonsumsi gula
Lima tahun tidak mengonsumi gula akan memberikan perubahan yang drastis.
Baca juga: Terkait Pola Asuh, Mengapa Orangtua Saling Bersaing?
Wajah kita akan terlihat lebih muda dan segar. Selain itu, kita pun memiliki daya tahan tubuh yang baik dan tidak akan mudah terserang penyakit. (*)
Penulis | : | Laili Ira Maslakhah |
Editor | : | nova.id |
KOMENTAR