Kaki, kok, sering kram?
Kaki sering kram karena menopang berat badan tubuh yang semakin meningkat dan kurang relaksasi. Suami dapat berperan mengurangi kram dengan cara memijit (punggung, bahu, tumit, dan kepala) agar otot tadi menjadi relaks.
Kenapa muncul garis-garis di kulit perut?
Ini akibat meningkatnya hormon kehamilan yang membuat kulit perut menjadi tidak elastis. Dokter menyarankan menggunakan krim prenatal atau minyak zaitun untuk melembapkan kulit sehingga menjadi elastis.
Kenapa jadi sering berkeringat?
Ini akibat metabolisme tubuh yang meningkat. Tak ada yang bisa dilakukan selain lebih banyak istirahat dan lebih sering mandi serta banyak minum.
Masih bolehkah menggunakan sepatu hak tinggi?
Pada akhir trimester kedua dan awal trimester ketiga, kehamilan mulai besar dan mulai timbul keluhan sakit pinggang. Menggunakan sepatu hak tinggi malah tidak menguntungkan karena akan membuat calon ibu lekas capek.
Tumpak Sidabutar
KOMENTAR