Anda dapat menyalahgunakan obat (atau alkohol) tanpa kecanduan. Misalnya,ketika seseorang mengisap ganja beberapa kali, tidak berarti orang itu memiliki kecanduan. Itu hanya masuk dalam penyalahgunaan obat, yang kemungkinanbisa menyebabkan kecanduan.
Kecanduan berarti tidak memiliki kontrol terhadap penggunaan narkoba atau minuman. Seseorang yang kecanduan kokain tumbuh dengan terbiasamenggunakan dan memiliki kokain. Kecanduan dapat bersifat fisik, psikologis, atau keduanya.
Kecanduan Fisik
Menjadi kecanduan secara fisik berarti tubuh seseorang benar-benar menjadi tergantung pada zat tertentu. Tubuh menjadi toleran terhadap zat tersebut, sehingga membutuhkan dosis yang lebih besar dari sebelumnya untuk mendapatkan efek yang sama.
Seseorang yang kecanduan secara fisik, ketika berhenti menggunakan zat, seperti obat-obatan, alkohol, atau rokok, mungkin mengalami gejala penarikan. Gejala umumnya adalah diare, gemetar, dan merasa ketakutan terus-menerus.
Kecanduan Psikologis
Kecanduan psikologis terjadi karena keinginan untuk memiliki obat tinggi sekali yang mengarah ke psikologis atau emosional. Mereka berani melakukan apapun, seperti berbohong atau mencuri, untuk mendapatkan zat terlarang itu.
Ester Sondang
KOMENTAR