Bahan:
1 bh dada ayam fillet, potong 2 bagian, pipihkan
1 sdt kecap asin
¾ sdt garam
½ sdt air lemon
minyak goreng secukupnya
Pelapis:
1 btr telur, kocok
100 g tepung sagu ubi
½ sdt garam
Taburan: (aduk rata)
1 sdm paprika bubuk
1 sdm bawang putih bubuk
¾ sdt garam
½ sdt merica bubuk
Cara Membuat:
1. Lumuri ayam dengan kecap asin, garam, dan air lemon. Diamkan selama 15 menit di lemari es.
2. Celupkan ayam ke telur kocok, lalu gulingkan ke campuran tepung sagu ubi dan garam.
3. Goreng ayam di dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan dengan menggunakan api sedang sampai matang.
4. Potong-potong dan taburi bahan taburan.
8 porsi 45 menit
Tips:
- Meski baru, olahan ayam yang berasal dari Taiwan ini sedang naik daun karena kerenyahannya yang tiada dua.
- Tepung sagu ubi akan membuat ayam lebih keriting. Tepung ini bisa didapatkan di pasar dan supermarket.
Resep: Danny Setyotamtomo | Uji Dapur: Tim Dapur Sedap Saji | Penata Saji: Ginza Manggala Putra | Foto: Sukur priatmo
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR