Tabloidnova.com - Menikah untuk kedua kali, Risty Tagor tak mau tergesa-gesa memiliki momongan. Rupanya, rencana ini sudah disepakati suaminya dengan, Stuart Collin. Lantas, apa alasan Risty dan Stuart untuk menunda momongan?
"Kayaknya untuk saat ini harus ditunda dulu," kata Stuart saat ditemui tabloidnova.com usai resepsi di Novotel Hotel, Bogor, Jawa Barat, Minggu (19/4).
Dijelaskan Risty, ia memiliki pekerjaan yang tak bisa ditunda. "Karena kita sama-sama ada project. Tapi enggak menunda yang heboh-heboh dulu. Takutnya sudah nunda-nunda malah enggak dikasih, jadi diserahin aja sama Allah," kata Risty.
Lantas, berapa target anak yang sudah direncanakan Risty dan Stuart? "Arsen kalau ditanya mau punya berapa adik, jawabnya lima. Tapi kalau aku berapa aja lah yang dikasih Allah," ucap Stuart.
Icha / Tabloidnova.com
KOMENTAR