Tabloidnova.com - Sejak Jumat (14/11) pekan lalu, Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau yang lebih akrab disapa Ahok secara resmi telah diumumkan akan menggantikan Joko Widodo sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Seperti yang disampaikan oleh Ketua DPRD Jakarta Prasetyo Edi Marsudi di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jakarta, Ahok dipastikan akan dilantik menjadi gubernur definitif oleh DPRD DKI paling lambat tanggal 18 November atau Selasa ini.
Pengumuman secara resmi ini tentu saja disambut gembira oleh para netizen yang melalui dunia maya membuat tanda pagar (tagar) #GubernurAhok yang per Jumat lalu ternyata telah tercatat sebagai trending topic dunia (Trending Topic World Wide).
Tercatat dalam waktu sekitar delapan jam saja, tagar #GubernurAhok sudah tembus 20 ribuan mention, sejak tweet pertama muncul pada pukul 07.00 hingga pukul 15.00 WIB. Sementara, kata "Ahok" yang sempat jadi trending topic pada sehari sebelumnya, Kamis (13/11), kemunculan mention-nya tak semasif tagar #GubernurAhok.
Dukungan untuk Ahok pun terus mengalir lewat tagar tersebut hingga beberapa hari kemudian. Bahkan pada Jumat pukul 15.00 WIB, tercatat percakapan dengan tagar #GubernurAhok ini telah berhasil menjangkau 20 juta akun Twitter atau ada sebanyak 20 juta akun yang menyimak percakapan #GubernurAhok dalam waktu delapan jam.
Seperti diketahui bersama, Ahok sebelumnya menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta mendampingi Joko Widodo (Jokowi). Selanjutnya, Jokowi terpilih sebagai Presiden RI ke-7 untuk periode 2014-2019, sehingga Ahok pun naik menggantikan Jokowi sebagai gubernur.
Sayangnya, hambatan demi hambatan harus dilalui Ahok sebelum ia akhirnya resmi menduduki kursi orang nomor satu di DKI. Dan banyaknya hambatan ini pun tak pelak menjadi perhatian para netizen.
Tagar #GubernurAhok pun seolah menjadi medium bagi para netizen untuk menyampaikan dukungannya kepada Ahok. Dan di lini masa media sosial Twitter, puncak percakapan seusai pengumuman Ahok menjadi gurbernur, terjadi pada pukul 14.00.
Mengikuti lika-liku Ahok menuju kursi DKI 1, tak heran jika sosok pria berkcamata ini menjadi perbincangan 'panas' publik akhir-akhir ini, berdasarkan hasil melihat mention tentang Ahok di Twitter sejak Kamis.
Dari hasil pantauan melalui keyword "Ahok" dan tagar #GubernurAhok, sampai Jumat telah ditemukan sebanyak lebih dari 90 ribuan mention yang membicarakan Ahok. Lalu dari sejumlah mention itu terdapat sebanyak lebih dari 22 ribu yang menggunakan tagar #GubernurAhok.
Sementara pada Kamis, terpantau ada sebanyak 36.391 mention yang membicarakan Ahok, di mana semua mention itu tanpa menyertakan tagar #GubernurAhok. Dan baru pada Jumat para netizen mulai menyertakan tagar #GubernurAhok pada mention mereka.
Dari pantauan ini, terlihat melihat bahwa keyword dengan tagar #GubernurAhok memang baru mulai muncul di Twitter pada hari Jumat pagi dan langsung menjadi trending topic. Sementara itu, mention "Ahok" di hari Jumat itu juga ikut bergerak seiring tagar #GubernurAhok.
Dan bisa jadi, tiga tweet pertama yang menyertakan tagar #Gubernur AHok ini pertama kali muncul dari akun milik @hasbyabdillah dan @kurawa. Dan tagar #GubernurAhok yang berhasil menjadi trending topic di Twitter ini memang tak terlepas dari peran pemilik akun @kurawa.
Sebab terlihat mention dari akun @kurawa lah yang paling banyak di ReTweet oleh para netizen. Yaitu sebanyak 857 kali ReTweet dari semua tweet yang ada. Cuitan pertama @kurawa isinya mengajak para netizen agar menggunakan tagar #GubernurAhok sehingga menjadi trending topic di Twitter.
Sementara pada cuitan berikutnya dari @kurawa, isinya semakin mengajak para netizen untuk lebih gencar menggunakan tagar #GubernurAhok untuk menjadi nomor satu trending topic.
Yang juga menarik dicermati adalah cuitan lain yang secara tak langsung menyinggung kelompok FPI yang menolak Ahok menjadi Gubernur DKI Jakarta. Terlihat dari isi tweet-nya yang secara terang-terangan menyebut nama Habib Rizieq sebagai petinggi FPI.
Intan Y. Septiani/tabloidnova.com
SUMBER: AWESOMETRICS
FOTO: WIKIPEDIA.ORG
KOMENTAR