TabloidNova.com - Bukan cuma seluruh rakyat Indonesia yang terharu-biru menyampaikan terima kasih dan salut kepada mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan mantan Ibu Negara, Ani Yudhoyono. Hari ini, dengan dilantiknya Joko Widodo sebagai presiden RI, otomatis masa bakti SBY sebagai presiden yang sudah mencapai 10 tahun, selesai.
Ucapan terima kasih yang tulus dan mengharukan juga datang dari anak-anak SBY-Ani. Tepat di hari ini, Ani Yudhoyono yang sudah terkenal suka fotografi dan aktif di jejaring sosial berbasis foto, Instagram, memamerkan salam perpisahan dari kedua putranya.
Salah satu foto yang diunggah Ani menampakkan Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas bersama istrinya, Aliya Rajasa, menandatangani sebuah baliho terima kasih untuk SBY-Ani.
Di foto lain, Ani mengunggah sepucuk surat yang ditulis tangan oleh putra sulungnya, Agus Harimurti Yudhoyono, yang saat ini sedang menempuh studi di Amerika Serikat. Surat yang mengharukan ini dikomentari oleh lebih dari 18 ribu pengikut akun instagram @aniyudhoyono.
Sementara itu, Ani sendiri tampak legowo dan lega setelah sang suami melepas jabatan. Dalam keterangan profil dirinya di Instagram, Ani menulis, "Alhamdulillah, now I have more time for my lovely family, photography, and gardening."
Mungkin dengan aktivitasnya yang padat sebagai istri presiden, selama ini Ani kurang bisa meluangkan waktu untuk hal-hal yang dicintainya, seperti hobi memotret, berkebun, dan meluangkan waktu bersama keluarga.
Leavenworth, 19 October 2014
Pepo dan Memo yang tercinta,
Dengan tulus, aku mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya atas sepuluh tahun pengabdian dan pengorbanan Pepo memimpin Indonesia. Aku sangat memahami betapa berat amanah yang Pepo emban, tapi aku juga tahu persis bahwa Pepo selalu berpikir dan berbuat yang terbaik, siang dan malam, untuk rakyat dan negeri ini, melebihi apapun. Untuk itu, terimalah rasa hormat, kagum, dan banggaku, sebagai anak, sebagai prajurit, dan sebagai warga negara Indonesia.
Aku berharap dan berdoa, semoga Pepo dan Memo senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan oleh Allah untuk dapat terus menyumbangkan pemikiran dan karya terbaik bagi kemajuan Indonesia, dan juga dunia. Dalam suasana yang haru ini. aku juga merasa bahagia karena kini Pepo dan Memo bisa meluangkan lebih banyak waktu untuk keluarga. Mohon maaf, aku tidak bisa menghadiri pelepasan Pepo dan Memo dari Istana Negara, dan kembali ke rumah sebagai warga Cikeas.
Sekali lagi, terima kasih Pepo dan Memo untuk segalanya...
Cium sayang selalu,
Agus Harimurti Yudhoyono
Astudestra Ajengrastri
KOMENTAR