Bahan:
2 sdm minyak goreng
2 lbr daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 L air
250 g jipang, potong persegi panjang
1 bh tomat merah, potong-potong
½ sdt kaldu ayam bubuk
1 sdt garam
¼ sdt merica bubuk
½ sdt gula pasir
75 g ebi, rendam air panas sampai lunak
25 g daun melinjo
Bumbu Halus:
3 siung bawang putih
6 bh bawang merah
2 bh cabai merah besar
8 bh cabai rawit merah
Cara Membuat:
1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas, sampai harum.
2. Tuang air, aduk rata. Masak sampai mendidih. Tambahkan jipang dan tomat, aduk rata. Masak sampai layu.
3. Bumbui kaldu ayam bubuk, garam, merica bubuk, dan gula pasir, aduk rata.
4. Tambahkan ebi dan daun melinjo, aduk rata. Masak sampai matang.
5 porsi 30 menit
Tips:
Untuk mengurangi getah pada jipang, setelah dipotong remas-remas jipang dengan garam.
Resep: Dahrani Putri, Uji Dapur: Yulia, Penata Saji: Wina Kusnadi, Foto: Agus Dwianto/NOVA
KOMENTAR