Bahan:
300 g fettucini bayam, rebus sampai matang
1 bh bawang bombai merah, iris
memanjang
100 g kacang merah,
rebus
100 g jagung manis pipil, rebus
100 g tomat cherry,
potong-potong
25 g daun mint, iris
25 g daun ketumbar, iris
Saus:
(aduk rata)
100 g daun ketumbar
90 ml minyak zaitun
125 ml mayones
2 bh cabai hijau, cincang
2 siung bawang putih, cincang
1 sdt jintan
¾ sdt garam
1 bh lemon, ambil airnya
Cara Membuat:
1. Campur rata fettucini bayam, bawang bombai merah, kacang merah, jagung manis pipil, tomat cherry, daun mint, dan daun ketumbar.
2. Sirami saus, aduk rata.
3. Sajikan segera.
4 porsi 30 menit
Para vegetarian tetap mengonsumsi susu dan olahannya. Sedangkan para vegan sama sekali tidak mengonsumsi produk hewani dan tidak memakai barang yang terbuat dari hewan.
Resep: Dahrani Putri
Uji Dapur: Klub Nova
Penata Saji: Wina Kusnadi
Foto: Ahmad Fadilah/NOVA
KOMENTAR