Cari tahu apa sih sebetulnya yang membuat mereka malas pelajaran tertentu. Mengapa mereka lebih memilih menghabiskan waktu bermain playstation atau game di komputer ketimbang membuka buku pelajarannya?
"Anak-anak lebih suka main PS atau game di HP dan komputer itu karena enggak ada yang menekan dia," ungkap psikolog DR. Rose Mini, A.P, M.Psi.
Menurut psikolog dari Universitas Indonesia ini, merupakan hal yang wajar kalau anak-anak tertarik pada suatu mata pelajaran sementara pelajaran lainnya tidak.
"Jangan paksa mereka. Kalau mereka berminat, mereka akan eager (bersemangat) mencari tahu. Ajak mereka berdialog," tambah perempuan yang juga sering disapa Bunda Romi ini.
Orang tua jangan hanya berkiblat pada keinginannya sendiri, melainkan harus menyesuaikan dengan kebutuhan anak. Sementara itu, mengenai anak yang tak menurut kalau diberi tahu, menurut Bunda Romi memang ada fasenya anak bersikap seperti itu.
Yang perlu dilakukan oleh orang tua adalah menghindari menggunakan kalimat negatif saat mengingatkan anak.
"Jangan mulai dengan kata, 'Jangan begitu!', melainkan dengan kalimat, 'Boleh ... tapi bagaimana kalau/ coba kalau....'," saran perempuan yang berkaca mata ini.
Tips lainnya dari Bunda Romi, dalam mendidik anak kuncinya adalah kasih sayang. Pendidikan yang menggunakan unsur entertainment yang penting ialah menyajikannya dengan ceria dan sambil tersenyum.
"Hal yang harus dimiliki orang tua adalah ES besar, yaitu 'SABAR'," kata Bunda Romi menutup perbincangan.
Astri
Foto: Fadoli Barbathully
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR