5. Biasanya dalam resep disebutkan; perlu menaburkan tepung tipis-tipis ke atas permukaan adonan yang hendak digiling. Tapi hati-hati. Meski jumlahnya sedikit, tetap berpeluang membuat adonan jadi kering, hingga nantinya jadi gampang remuk atau justru keras.
6. Daripada menggunakan ekstra tepung yang menimbulkan masalah baru, gunakan saja tepung gula untuk melapisi adonan atau permukaan gilingan. Strategi ini akan membuat kue tambah enak karena terasa lebih manis, tanpa merusak kontur adonan hingga menjadi keras.
7. Masalah lain yang kerap dialami adalah kue tidak matang secara merata. Pertama, pastikan oven sudah cukup panas, paling tidak selama 20 menit sebelum memasukkan loyang ke dalamnya. Kedua, tempatkan loyang kue di rak tengah oven hingga posisinya tidak terlalu jauh atau terlalu dekat dengan sumber api. Ini akan membuat kue matang secara merata.
8. Untuk mencegah bagian bawah berwarna kecokelatan atau malah hangus, jangan gunakan nampan/ loyang kue berwarna gelap, karena akan menyerap panas. Itulah mengapa aluminium adalah loyang kue pilihan terbaik.
Lucia
KOMENTAR