1. Diskusikan tujuan piknik dan waktunya dengan semua anggota keluarga. Tak ada salahnya mencari informasi soal ramalan cuaca, agar acara piknik bisa dinikmati secara optimal oleh seluruh keluarga.
2. Bentangkan tikar plastik di tempat yang bersih. Namun, angin kencang membuat tikar Anda terbang. Tenang, ada cara untuk mengatasinya, kok! Ikat ke-4 ujung tikar dengan karet gelang, sisipkan batu kecil di tengahnya. Nah, kini Anda bisa duduk dan menikmati bekal piknik dengan tenang.
3. Untuk Anda yang akan piknik ke pantai, jangan lupa membawa payung lebar, sunblock, hand antiseptic, tisu basah, sabun cair, handuk, dan pakaian ganti. Seusai berenang dan berjemur, segera bilas badan agar segar kembali.
4. Ada baiknya membawa air bersih satu galon dari rumah, untuk mencuci tangan/ badan sehabis bermain air di laut.
5. Alasi karpet mobil dengan koran bekas, agar pasir pantai bisa dengan mudah dibersihkan.
6. Gunakan wadah dan peralatan makan dari bahan yang bisa didaur ulang untuk menjaga kebersihan dan kelestarian tempat wisata. Jangan lupa, bawa selalu kantong sampah.
7. Buatlah bekal piknik sesuai dengan kesukaan setiap anggota keluarga, dan jangan lupa lengkapi kecukupan gizinya.
8. Jika ada bekal berkuah dan dihidangkan panas, masukkan hidangan tadi ke dalam termos tertutup rapat. Jika memungkinkan membawa kompor gas kecil untuk travelling atau kompor portable, pasti acara piknik akan makin seru!
9. Untuk menyimpan minuman dingin, bawalah es batu dan masukkan minuman Anda ke dalam cooler box.
10. Lengkapi juga bekal Anda dengan aneka camilan favorit keluarga untuk di perjalanan. Dan agar tak dehidrasi, bawalah air putih dalam jumlah banyak di dalam kendaraan.
Erwin K.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR