Bahan:
45 ml minyak zaitun
15 ml cuka apel
1 siung bawang putih, cincang
1 sdt daun ketumbar
225 g daun bayam baby
250 g tomat ceri, belah 2
1 btg daun bawang, iris halus
400 g fillet ayam, potong-potong
¼ sdt merica hitam, tumbuk kasar
¼ sdt garam
Cara Membuat:
1. Dressing: Campur 30 ml minyak zaitun, cuka apel, bawang putih, dan daun ketumbar, aduk rata. Sisihkan.
2. Campur rata daun bayam baby, tomat ceri, dan daun bawang. Sisihkan.
3. Lumuri ayam dengan merica hitam dan garam, diamkan selama 10 menit.
4. Panaskan sisa minyak zaitun, masak ayam sampai matang dan kuning kecokelatan, angkat.
5. Sajikan Salad Ayam Panggang dengan dressing-nya.
4 Porsi 35 Menit
Tips:
- Daun bayam baby bisa dibeli di pasar swalayan yang menjual bahan makanan impor di bagian sayuran segar.
- Daun bayam baby dapat diganti daun bayam biasa dengan takaran yang sama.
Resep: Dahrani Putri, Uji Dapur: Klub NOVA, Penata Saji: Wina Kusnadi, Foto: Ahmad Fadilah/NOVA
KOMENTAR