Bahan:
500 g labu siam, potong-potong
700 ml santan cair, dari ½ btr kelapa
2 lbr daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 sdm garam
1 sdt gula merah
250 ml santan kental dari ½ btr kelapa
25 g daun melinjo
6 lonjor kacang panjang, potong 3 cm
50 g teri Medan, goreng
Bumbu Halus:
5 bh bawang merah
2 siung bawang putih
½ sdt ketumbar
3 btr kemiri, sangrai
2 cm kunyit, bakar
1 cm jahe
Cara Membuat:
1. Rebus labu siam dengan santan cair sampai matang dan empuk.
2. Masukkan bumbu halus, daun salam, lengkuas, garam, dan gula merah, aduk rata. Masak sampai mendidih.
3. Tuang santan kental, daun melinjo dan kacang panjang, masak sampai semua bahan matang.
4. Menjelang diangkat, taburi ikan teri Medan goreng.
Untuk 4 porsi, Waktu 40 menit
Tips: Pilih nangka muda dengan biji yang masih kecil karena lebih empuk dan cepat matang saat diolah.
Resep: Dahrani Putri, Uji Dapur: Dilla, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Daniel Supriyono
Mana yang Lebih Ekonomis, Mesin Cuci Top Loading atau Front Loading? Ini Jawabannya
KOMENTAR