TabloidNova.com - Aula Polres Bogor, Cibinong, Jawa Barat, menjadi saksi perdamaian antara supporter Persib dan Persija yang selama ini selalu berseberangan. Menanggapi rencana perdamaian tersebut, Kuswara S. Taryono, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat menyambut baik.
"Prosesnya sendiri sudah berjalan selama 3 bulan. Semoga ke depannya akan terjadi hubungan yang harmonis antar supporter," ujar Kuswara.
"Ini adalah langkah positif, bukan hanya bagi supporter saja atau club, tapi juga untuk kepentingan sepak bola nasional. Sehingga kita semua dapat menyaksikan sepak bola dalam situasi yang lebih kondusif," tambahnya.
Ada beberapa point kesepahaman yang dibuat antar supporter yang Jumat (11/4) siang tadi ditandatangani bersama dan ditutup dengan salat Jumat berjamaah. "Kebetulan saja hari ini bertepatan dengan hari Jumat. Enggak ada alasan khusus mengapa dipilih hari ini. Beberapa point kesepahaman itu intinya kedua belah pihak menyepakati, atau sepaham untuk melakukan semacam islah."
Daftar kesepahaman tersebut juga berisi aturan-aturan yang tidak boleh dilanggar. "Setelah ini kami akan melakukan proses sosialisasi sampai grass root. Mulai dari hari ini, kita tidak usah mundur ke belakang, lebih baik lihat ke depan agar suasana damai terus tercipta," tutup Kuswara.
Edwin Yusman
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR