Sambal:
250 ml santan
6 bh belimbing sayur, iris tipis
2 btg daun bawang, iris tipis
10 bh kacang panjang, potong 4 cm
100 gr daun singkong, rebus
100 gr daun pepaya muda, rebus
75 gr ikan teri tawar kering, cuci bersih, goreng
Bumbu Halus:
8 bh bawang merah
6 bh cabai merah
½ sdt terasi
1 sdt garam
½ sdt gula pasir
Cara Membuat:
1. Sambal: Rebus santan, bumbu halus, belimbing sayur, dan daun bawang, sampai harum.
2. Rebus masing-masing sayuran secara terpisah sampai matang. Angkat, tiriskan.
3. Iris kasar daun singkong dan daun pepaya rebus.
4. Taruh sayuran dalam piring saji, siram dengan santan berbumbu, taburi bagian atasnya dengan teri goreng. Sajikan, segera.
Untuk 5 Porsi
Tips: Agar rasa pahit hilang dari daun pepaya, sebaiknya daun pepaya sebelum direbus dilumuri garam, remas-remas sampai layu, cuci sampai bersih, baru direbus.
Resep: Nuraini W. | Uji Dapur: Dewi | Penata Saji: T. Firta Hapsari | Foto: Ahmad Fadilah
KOMENTAR