Kuah:
600 ml kaldu ayam
3 siung bawang putih, memarkan
½ sdt minyak wijen
½ sdt merica bubuk
½ sdt garam
1 btg daun bawang, iris tipis
Pelengkap:
50 gr telur dadar iris
50 gr kerupuk udang
Cara Membuat:
1. Lumuri ikan salmon dengan air jeruk nipis, diamkan selama 5 menit, tiriskan.
2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih dan jahe hingga harum. Tuangi kaldu, tambahkan serai, merica, dan garam, masak hingga mendidih.
3. MasukKan ikan salmon, aduk sebentar. Tambahkan havermut sambil aduk terus hingga bubur kental. Angkat dan sisihkan.
4. Kuah: Didihkan kaldu bersama bawang putih, minyak wijen, merica, dan garam. Tambahkan daun bawang, angkat.
5. Penyajian: Taruh bubur ikan dalam mangkuk, taburi dadar telur. Sajikan bersama kuah dan kerupuk udang.
Untuk 4 Porsi
Tip: Kandungan Omega 3 yang tinggi dalam salmon memperlambat pembentukan pembekuan darah dan menurunkan penggumpalan darah, serta mempertahankan tekanan darah.
Resep: Ningrum Widodo, Ahli Gizi, Penyusun: Dahrani Putri, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Agus Dwianto
KOMENTAR