Adonan Pelapis: (aduk rata)
1 btr telur
3 sdm tepung terigu
150 ml air
½ sdt garam
½ sdt lada
Tepung Berbumbu: (aduk rata)
250 gr tepung
50 gr tepung sagu
1 sdt garam
½ sdt lada
1 sdt cabai bubuk
½ sdt baking powder
minyak untuk menggoreng
Cara Membuat:
1. Belah lele, buat fillet, potong lebar-lebar. Lumuri lele dengan jeruk nipis dan garam, aduk rata.
2. Celupkan lele ke dalam adonan pelapis, gulingkan ke dalam tepung berbumbu, sisihkan. Kerjakan sampai semua bahan selesai.
3. Panaskan minyak, goreng lele sampai berwarna kuning kecokelatan. Sisihkan.
4. Panaskan minyak, tumis bawang bombai sampai harum, masukkan saus Bangkok, saus tiram, garam, lada, air, dan selai stroberi, didihkan. Aduk rata.
5. Tambahkan stroberi dan kiwi potong, aduk rata. Sajikan lele goreng dengan saus stroberi.
Untuk 6 Orang
Resep: Nuraini W, Uji Dapur: Yulia, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Agus Dwianto
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR