Bahan:
2 sdm minyak untuk menumis
2 lbr daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
200 ml kaldu ayam
2 bh cabai merah, potong-potong
20 btr telur puyuh, rebus, kupas
200 g labu siam, potong bentuk korek api
250 ml santan dari ½ btr kelapa
Bumbu Halus:
3 bh cabai merah
5 bh bawang merah
2 siung bawang putih
½ sdt ketumbar
½ sdt terasi
1 sdt garam
Cara Membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun salam dan lengkuas, masak sampai bumbu matang.
2. Tambahkan air kaldu ayam dan masak sampai mendidih.
3. Tambahkan cabai merah, telur puyuh, labu siam, dan santan, masak sampai semua bahan matang. Sajikan.
4 porsi 30 menit
KOMENTAR