Penandatanganan juga dihadiri sejumlah dosen UNDIP, Kapolres dan beberapa pejabat di lingkungan Polda Metro Jaya.Kerjasama ini nantinya akan memberikan fasilitas pada penelitian bidang hukum dan sosial juga pendidikan S1, S2 dan S3 bagi anggota yang diharapkan meningkatkan pengetahuan bidang tersebut. Sebelumnya UNDIP juga telah bekerja sama dengan Polda Jateng dan Jatim."Kami juga telah mendidik sekitar 40 mahasiswa S2 dan S3 sebelumnya," ungkap Johan.
Kapolda mengharapkan, dari kerjasama ini akan memperbaiki dan mempercepat kinerja polisi dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat. Menurutnya, dengan kualitas SDM yang lebih baik akan mampu menyelesaikan masalah sosial.
"Salah satu hal yang signifikan dalam menyelesaikan masalah sosial adalah peningkatan sumber daya manusia yang lebih andal," ujar Untung.Melihat tantangan kriminalitas yang kian meningkat dan canggih, mau tak mau jajaran Polda Metro Jaya juga perlu meningkatkan kualitas personelnya. "Kita harus punya knowledge, skill dan paling penting memiliki komitmen moral tinggi," imbuhnya.
Atas dasar kesamaan visi dan misi untuk memberantas tindak kriminal dengan memajukan SDM kepolisian, Prof Yos dan Kapolda pun menyepakati sebuah MoU.
"Undip bukan saja meningkatkan pengetahuan dan moral semata, namun juga memunculkan hukum progresif. Hukum katanya bukan sasaran utama, namun hukum untuk manusia," ujar Untung dalam kata sambutannya.Laili
KOMENTAR