Bahan:
1 L air
1 sdt minyak zaitun
½ sdt garam holistic
250 g pasta penne
1 sdm minyak zaitun
4 siung bawang putih, cincang halus
150 g paprika merah, potong bentuk dadu
500 g tomat merah, hilangkan bijinya, potong bentuk dadu
1 sdt oregano
2 lbr daun basil, cincang kasar
½ sdt garam holistic
½ sdt merica bubuk
50 g keju rendah lemak, parut
Cara Membuat:
1. Rebus air, minyak zaitun, dan garam holistic sampai mendidih. Masukkan pasta penne, masak sampai matang. Angkat dan tiriskan.
2. Panaskan minyak zaitun, tumis bawang putih hingga harum, tambahkan paprika merah, tomat merah, oregano, daun basil, garam holistic, dan merica bubuk, aduk sampai rata.
3. Tambahkan pasta penne dan keju parut rendah lemak, aduk rata.
4. Sajikan selagi hangat.
3 porsi 30 menit
Tips:
- Pasta penne berbentuk pipa kecil berujung runcing tiap sisinya.
- Garam holistic dimasukkan dua kali, sebab di kali pertama bertujuan memberikan rasa pada pasta. Dan, yang kedua kali untuk memberi rasa pada saus.
Resep: Resto Mieke, Jl. Camar Raya AB/15 Bintaro Jaya Sektor 3, Jakarata Selatan, (021- 9467 72 363) | Penyusun: Nuraini W. | Penata Saji: T. Firta Hapsari | Foto: Adrianus Adrianto/NOVA
KOMENTAR