Tabloidnova.com - Tya Ariestya sudah melakoni pekerjaannya menjadi seorang artis jauh sebelum bertemu dengan sang suami, Irfan Ratinggang. Setelah resmi dinikahi Irfan, ia pun tak akan melarang Tya untuk tetap berkarier di dunia keartisan. "Kalau aku ngasih kebebasan kepada Tya. Tapi sekarang sudah berkeluarga harus bisa atur waktu. Dia bebas berkarya sih intinya," kata Irfan saat dijumpai tabloidnova.com di kediaman kawasan Cirendeu, Ciputat, Tangerang Selatan, Minggu (17/8). Tya bersyukur tak mendapatkan larangan dari suaminya untuk tetap bekerja. Namun Tya harus mengingat pesan sang suami untuk lebih bisa atur waktu dan bisa lebih perhatikan kesehatan. "Dia lebih memperhatikan kesehatan aku, kalau aku banyak kerja terus aku sakit, dia enggak tega," tukas Tya.
Okki/Tabloidnova.com
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR