Berdasarkan keterangan yang dihimpun tabloidnova.com, diduga Rasid mengantuk sehingga hilang kendali. Akibat kecelakaan ini, 2 orang korban meninggal sedangkan 3 lainnya dirawat di rumah sakit. Korban meninggal atas nama Harun (57), warga Jl.Semangka 1 N0.99 Cibodas Sari, Tangerang. Korban meninggal lain adalah M.Raihan (14 bulan) alamat Kampung Ciaul Rt.08/02 Mekarjaya, Kababungan, Sukabumi.
Sedangkan 3 korban luka, yakni Nung (30) warga Mekarjaya, Sukabumi, menderita luka lecet pada wajah dan kaki. Lalu korban luka lainnya, Moh Rifan, luka lecet pada kaki dan tangan. Sedangkan Supriyati (30) warga Jl.Swadaya III No.8 Rawabuaya, Jatinegara, Jakarta Timur menderita luka lecet pada kaki kiri, dan lengan tangan kiri retak.
Korban luka dirawat di RS Polri dan RS UKI. Atas kejadian ini, Hatta segera mengadakan konperensi pers di kediamannya di Golf Mansion,Jl RS Fatmawati, Cilandak, Jakarta Selatan.
Didampingi istri dan ketua bidang komunikasi politik DPP PAN, Hatta menyatakan rasa duka keluarga terhadap korban kecelakaan. Hatta sendiri tidak menepis jika kecelakaan tersebut melibatkan putranya.
"Mengapa kami baru memberi keterangan pers, karena kami sibuk mengurus korban di rumah sakit," tutur Hatta dalam keterangan pers yang digelar pukul 20.45 WIB.
Istri Hatta Rajasa sendiri nampak selalu menitikkan air mata di sisi suaminya saat memberikan keterangan.
Laili
KOMENTAR