Selain menggelar berbagai acara seperti senam pagi dan karaoke, Pasar Nova kali ini juga dimeriahkan dengan berbagai stand pernak pernik, dari urusan baju, sarung bantal, hingga berbagai maka an. Tak ketinggalan dengan stand yang isinya menjual reptil seperti ular. "Tujuan kami ikut di acara Pasar Nova ini adalah untuk menyosialisasikan binatang-binatang yang bisa dibilang ditakuti banyak orang," kata Totty salah seorang anggota komunitas Indonesian Reptile Community, Minggu (1/8).
Selain menarik untuk dilihat, Totty juga menjual barang pajangannya itu, harganya pun variatif dimulai dari 200 ribu hingga 3,5 juta rupiah. "Kami juga menjual, tapi ini bukan prioritas pertama yang pertama adalah bagaimana masyarakat mengenal binatang ini dan menjadi tidak takut, " kata pria yang sudah memiliki lebih 50 ekor ular di rumahnya.
Titto mengaku, Pasar Nova salah satu momen untuk memajang binatang-binatang kesayangannya. "Ya, kami hanya berusaha mengenalkan, biar masyarakat suka reptil, " ujar pria yang suka dengan binatang reptil sejak 10 tahun lalu.
Icha
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR