Mobil Nyelonong Masuk Mal Satu Anak Tewas Puluhan Luka Berat
nova.id
Mobil Nyelonong Masuk Mal Satu Anak Tewas Puluhan Luka Berat
"Mobil menabrak puluhan orang di Cibubur Junction (Foto: Fahmi) "
Peristiwa mengenaskan terjadi di Cibubur Junction, Sabtu (24/7) malam. Sebuah mobil sedan nyelonong mal tersebut dan menabrak puluhan orang yang tengah antri di sebuah ATM. Seorang anak dikabarkan tewas terseret dan terlindas mobil, sementara puluhan orang menderita luka berat dan ringan.
Usai menabrak, sang supir ternyata tak bertanggung jawab dan langsung melarikan diri. Belum diketahui penyebab persis musibah ini, namun diduga sang supir tak mahir mengendarai mobil matic sehingga lepas kontrol.
Kecelakaan yang disebabkan mobil matic sudah beberapa kali terjadi dan telah banyak memakan korban. Tampaknya masih banyak pihak yang tak siap dan kurang sigap mengendarai mobil jenis ini. Fahmi
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR