Sebagai sosok popular dan dikagumi jutaan penggemar di seluruh dunia, tentu seorang pesohor harus bisa memagari dirinya dari banyak aksi aneh yang kerap dilakukan para penggemar. Salah satunya adalah mereka yang memiliki kecenderungan melanggar norma-norma demi memuaskan hasratnya berdekatan atau berhubungan dengan sang idola. Tak sedikit dari penggemar-penggemar fanatik ini rela melakukan apa saja, dari tindakan sepele sampai yang hampir menyerempet bahaya dan bersinggungan dengan masalah hukum. Dan nampaknya kenyataan seperti itulah yang tengah menimpa musisi Taylor Swift. Untuk kali kedua dalam jangka waktu 3 minggu, Taylor tengah menjadi "incaran" penggemar fanatiknya. Seorang penggemar lelaki bernama Daniel Cole yang berusia 38 tahun dikabarkan mengikuti Taylor hingga ke rumahnya di Rhode Island pekan lalu. Daniel menjadi berang ketika disuruh meninggalkan kediaman Taylor. Dan saat itu, Daniel sudah diperingatkan polisi karena diduga melanggar privasi orang lain. Peringatan polisi itu tidak diindahkan Daniel yang sudah ketiga kalinya menyambangi kediaman Taylor tanpa izin. Akhirnya pihak keamanan Taylor pun mengusir Daniel atas tindakan cerobohnya itu. Pihak keamanan Taylor pun lantas menyerahkan Daniel ke pihak kepolisian yang langsung menahannya. Ini bukan kali pertama Taylor kedatangan "tamu" yang tidak diundang yang mengaku sebagai penggemar fanatiknya. Di bulan Mei 2013 silam, seorang pria bernama Lucas Vorteveld mengaku berenang sejauh 2 mil demi bisa melihat Taylor di pekarangan pribadinya yang menghadap pantai. Ada pula Tim Sweet yang sempat mengirimkan ratusan twitter ke akun Taylor dan mengancam sang bintang beserta seluruh keluarganya. Yetta/Tabloidnova.com
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Cara Menghilangkan Noda Kunyit di Baju. Bisa Pakai Sabun Cuci Piring
KOMENTAR