Sinar (9) demikian nama gadis kecil asal Desa Riso, Kecamatan Tapango, Polman tersebut. Selama dua tahun terakhir ini, ia dengan tulus mengurus ibunya bernama Murni yang lumpuh dan hanya bisa terbaring di tempat tidur. Untuk mendapatkan uang agar bisa makan tiap hari, maka sepulang sekolah, Sinar bekerja mengumpulkan plastik untuk dijual. Ia tak pernah mengeluh dan setia mendampingi sang bunda meski tak jarang harus terlambat ke sekolah.
Karena merasa tergugah inilah, makanya seluruh anggota DPRD Sulbar sepakat untuk patungan mengumpulkan uang untuk disumbangkan ke Sinar dan ibunya. Hasil patungan anggota dewan tersebut terkumpul uang sebanyak Rp 25 juta.
Menurut Ketua DPRD Sulbar, Hamzah Hapati Hasan, Jumat (8/1), uang sebanyak Rp 25 juta ini adalah bantuan pendidikan untuk Sinar. Anggota DPRD yang berasal dari daerah pemilihan (dapil) Polman yang mengantarkan bantuan tersebut ke rumah Sinar di Desa Riso. Bukan hanya kalangan DPRD yang memberikan bantuan, Pemprov Sulbar melalui dinas sosial pun akan segera mengucurkan bantuan.
Wakil Gubernur Amri Sanusi mengemukakan, dinas sosial tengah mempersiapkan bantuan yang akan diberikan. Tapi, ia tidak merinci bentuk dan jumlah bantuan tersebut.
Sebelumnya musisi Charly ST12 bahkan berkunjung dan menginap di rumah Sinar di Polewali serta menciptakan sebuah lagu berjudul Sinar Harapanku yang dipersembahkan buat gadis kecil itu
rus/tribun timur
KOMENTAR