Reuni Keluarga Besar
"Sungguh, batin saya rasanya campur aduk," aku Lia tentang pertemuannya dengan sang ayah yang sudah berpisah selama 28 tahun. Apalagi, "Bertemunya dalam keadaan sakit. Kan, rasanya juga tidak enak," tambah Lia yang enggan merinci penyebab perpisahan orangtuanya. Yang jelas, "Sejak saya umur 4 tahun, secara fisik sudah tak pernah ketemu Papa. Meski begitu, kami masih suka bertelepon. Memang, sih, tidak sering," kata ibu tiga anak ini.
Rici pun merasakan hal sama. Pria yang bekerja di perusahaan makanan di Tegal, Jateng, tersebut mengaku, kepergiannya ke Surabaya tersebut semata-mata demi mendampingi adiknya. "Seandainya saya tidak diajak dia (Lia, Red.), saya tidak akan datang ke sini," kata Rici.
Namun, lanjut Rici, sejak kecil hingga tumbuh dewasa, ibunya yang kemudian menikah lagi setelah pisah dari Ucok, membesarkannya dengan penuh kasih sayang sehingga ia tidak mempermasalahkan tak adanya figur ayah. "Kami tumbuh biasa-biasa saja meski tanpa figur ayah."
Begitulah, Kamis itu seolah jadi ajang reuni keluarga Ucok. Terutama anak-anaknya dari beberapa mantan istrinya. Paling tidak, ada empat anak Ucok dari tiga istri yang sudah puluhan tahun berpisah darinya. Jadi, selain Lia dan Rici, ada pula Intan Mutiara dan Iskandar Muda, anak Ucok dari dua istrinya yang lain.
(Bersambung)
KOMENTAR