"Waktu itu kami terlahir bukan dari keluarga berada. Cukup sulit, tapi sekarang kami bahagia. Yang lebih sulit adalah mama, mikirin kami makan apa, sekolah gimana," cerita Yuni mengenang masa lalunya bersama KD, saat ditemui tabloidnova.com di studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (5/2).
Diceritakan Yuni, baik KD maupun dirinya sama-sama memiliki mimpi. Keduanya berusaha memperbaiki perekonomian keluarganya.
"Sebenarnya kalau kita punya mimpi, Tuhan tidak tidur. Semua punya waktu, Yanti ikut Gadis Sampul dulu. Selanjutnya dia itu bekerja keras dan bertanggung jawab. Kami orang susah, dikasih talent ini (nyanyi), kesuksesan sekarang ini adalah dampak yang kami buat," ungkap Yuni.
Sebagai kakak, Yuni sendiri menilai adiknya sosok pekerja keras. "Tanggung jawab atas pekerjaannya, saya rasa dia (KD) perempuan yang luar biasa," kata Yuni.
Selain pekerja keras, Yuni pun menilai KD sosok yang manja. "Sebesar apapun dia, masih kolokan sama saya sampai sekarang. Sama seperti mama menganggap dia masih kayak anak kecil. Dia kalau mau, harus dipenuhi, enggak boleh enggak," cerita Yuni tertawa.
Icha/Tabloidnova.com
KOMENTAR