"Deg-degan karena pertama kali. Awalnya sempat menolak, enggak yakin, ini sesuatu yang baru, tanggung jawab besar untuk dapat talent baru, gue sangat menyadari," kata Tantri, saat ditemui tabloidnova.com di acara jumpa pers Indonesian Idol, Studio 1, RCTI, Kebun Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (18/12).
Dari pengalaman ini, Tantri mengaku mendapat hal-hal baru. Selain dari juri lainnya seperti Ahmad Dhani, Anang Hermansyah, dan Titi DJ, ia juga mendapat pengalaman dari peserta.
"Banyak pelajaran yang gue dapat, aku juga melihat talent-talent dan bisa belajar sama mereka. Karena gue enggak belajar, gue otodidak, kita jadi sering sharing sama talent," ucapnya.
Sebagai juri, Tantri berusaha jujur. Ia pun tak mau sembarang menilai. "Gue berusaha untuk jujur aja, event acara ini reality show karena gue penyanyi," imbuhnya.
Icha/Tabloidnova.com
KOMENTAR