"Aku kurang tahu, itu masalah rumah tangga dia," tutur Tika yang ditemui tabloidnova.com di studio Hitam Putih, Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan.
Tiwi dan Tika terbilang sangat dekat. Tak hanya sebagai rekan duetnya, soal hal pribadi pun keduanya kerap saling cerita. Namun, hal itu berubah drastis setelah Tiwi diperistri oleh Shogo. "Aku enggak tau itu (ada larangan bernyanyi), kalau aku bilang ada larangan nanti salah, yang tau Tiwi dan suaminya sendiri," kata Tika.
Sebenarnya, Tika dan manajemennya sempat ingin mengadakan pertemuan dengan Tiwi. Sayangnya, Tiwi selalu mengelak dengan alasan ia baru saja menikmati keluarga barunya. "Aku dan label sudah sempat ajakin ketemu Tiwi. Maksudnya mau tanya, lanjut nyanyi atau enggak, tapi belum bisa, karena mau mulai rumah tangga baru," ucap Tika menyayangkan.
Okki/Tabloidnova.com
KOMENTAR