"Alternatif rock, karena saya besar di era itu. Bercita-cita di situ," kata Ello saat dijumpai di acara Clear Ayo Indonesia Bisa, Plaza Barat Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Jumat (6/9) malam.
Ello terlihat bersemangat membicarakan proyek barunya. Terlebih, memiliki band dan tak hanya digilai wanita karena lagu-lagu sendu, menjadi impiannya sejak lama.
"Gue enggak betah jadi solois, gue mau ngeband, tapi keluar sebagai solois, ini mimpi punya band," tutur anak musisi kawakan Minggus Tahitoe itu. "Semakin ke sini saya bikin lagu enggak tepat untuk solois, tapi buat konsep band. Pandangan orang tentang penyanyi solo ya identik dengan perempuan sih," ucapnya.
Hengkang dari imej solois, sama artinya dengan mengulang karier dari nol sebagai 'anak band'. Meski begitu, Ello mengaku tak takut untuk mengulang semuanya dari bawah. "Iya dong, harus mimpi besar, kalau perlu melewati proses dari bawah juga senang. Kalau dari nol ini berarti gue sudah melewati beberapa fase ini dari bawah," ujar Ello.
Saking semangatnya, Ello sudah menyiapkan banyak lagu untuk bandnya. "Sudah siap semua, sampai dua album ke depan sudah siap," tegas Ello sumringah.
Okki/Tabloidnova.com
KOMENTAR